Setiap kali kita melakukan login ke akun apapun di chrome, selalu ada opsi untuk menyimpan akses login sehingga ketika suatu saat datang kembali, kamu tidak perlu memasukkan username dan passwordnya. Data yang tersimpan di chrome tersebut bisa kamu lihat dan hapus aksesnya.
Fitur ini bermanfaat juga ketika kamu lupa username maupun password akun yang pernah tersimpan di chrome maka kamu bisa melihatnya. Semua browser cenderung memiliki fitur untuk menyimpan password.
Cara Melihat Password Tersimpan di Chrome PC
1. Pertama tekan icon titik tiga diujung kanan atas, kemudian pergi ke menu setting.
2. Pilih menu autofill dan pilih password.
3. Akan diperlihatkan semua informasi akun website yang tersimpan di chrome termasuk username dan password.
4. Karena password ter-hide, maka tekan icon mata untuk melihat passwordnya.
5. Untuk menghapus password yang tersimpan di google chrome, tekan icon titik 3 pada website yang akses password tersimpannya akan kamu hapus.
3. Terakhir tekan hapus. Maka ketika berkunjung ke website tersebut, kamu harus mengisi username dan password kembali.
Cara Melihat Password yang Tersimpan di Chrome Android
1. Pertama tekan icon titik tiga diujung kanan atas, kemudian pergi ke menu setting.
2. Lalu tekan meu sandi.
3. Scroll kebawah, akan ditampilkan website-website yang akses loginnya disimpan di chrome.
4. Tekan website yang akan kamu lihat username dan passwordnya.
5. Tekan icon mata untuk melihat password yang di hide.
6. Apabila ingin menghapus password tersimpan di chrome, silahkan tekan icon sampah yang berada diatas.
Itulah cara melihat dan menghapus password tersimpan di chrome apabila bermanfaat jangan lupa share ke teman dan media sosial kamu. Berkomentar juga jika kamu memiliki saran atau pendapat lain mengenai password management di chrome.
wah baru tau saya, bisa giru ternyata ya di chrome😁
btw yuk mas salinf follow 😉
Dulu aku pernah bingung pernah daftar situs hosting tapi ngga tahu password nya, untung ada chrome sehingga setelah lihat menu lalu lihat bagian username dan password jadi kelihatan lagi kata sandinya.😊